Navigation Menu

TIPS MENJAGA KECANTIKAN DI MALAM HARI SANGAT PENTING

Klinik Kecantikan, - Kala beraktifitas di siang hari, kulit Anda berinteraksi dengan berbagai hal yang bersifat keras terhadap kulit, seperti sinar ultraviolet matahari, debu, dan juga berbagai bahan kimia yang bertebaran diudara. 

Tentu saja, hal-hal tersebut akan berefek pada kecantikan kulit Anda. Jika terus dibiarkan, maka berbagai tanda penuaan dini pun akan Anda temui. Untuk menghindarinya, Anda perlu melakukan perawatan kulit di malam hari setelah beraktifitas.

Faktanya, perawatan kulit di malam hari terbukti lebih efektif, Karena waktu malam adalah waktu regenerasi sel-sel kulit Anda.


Tips Menjaga Kecantikan Di Malam Hari




1. Membersihkan Sisa Makeup



Poin yang satu ini tidak boleh Anda lewatkan semalam pun, sesibuk apapun Anda. Makeup yang Anda kenakan ketika beraktifitas di siang hari tidak seharusnya menemani tidur Anda di malam hari. Terlebih, ketika tidur, kulit Anda melakukan pergantian sel dan membuka pori-pori kulit. 

Akan sangat berbahaya jika makeup yang belum dibersihkan malah menyumbat pori-pori kulit. Hal sederhana inilah yang sering menimbulkan bintik-bintik dan jerawat pada wajah. 


2. Gunakan Toner 


Penggunaan toner juga mampu memaksimalkan pembaharuan sel-sel baru kulit. Jika makeup remover berfungsi untuk membersihkan makeup pada wajah, toner akan dengan maksimal menyingkirkan debu dan berbagai kotoran yang menempel. Untuk Anda yang memiliki kulit berminyak, penggunaan toner ini sangat penting. 



3. Gunakan Krim Tangan


Tidak hanya kulit wajah Anda yang membutuhkan perawatan. Kulit tangan juga perlu perawatan dan krim khusus untuk menjaga kelembutannya. Hal ini untuk menghindari tanda-tanda penuaan kulit tangan Anda seperti kulit kendur. 


4. Gunakan Eye Cream


Pemijatan di area sekitar mata sebelum tidur juga penting untuk dilakukan sebelum tidur. Pemijatan dilakuakn dengan lembut mengarah ke sudut luar. Krim mata akan membantu mengurangi tanda penuaan disekitar mata yang sangat sensitif.



5. Oleskan Petroleum Jelly untuk Kaki


Kaki yang terawat adalah cerminan dari kecantikan Anda yang sebenarnya. Oleh karenanya, sebelum tidur, basuhlah kaki Anda dengan air hangat. Kemudian, oleskan petroleum jelly atau krim kaki. Kebiasaan baik ini akan mencegah retak tumit. Akan lebih baik lagi jika Anda memakai kaos kaki kala tidur. 



BACA JUGA: Tips Memutihkan Wajah Pria Yang Hitam Dalam 1 Minggu



6. Ikat Rambut


Saat tidur, rambut yang diikat ke belakang akan berefek baik untuk wajah Anda. Rambut mengandung minyak dan kotoran yang jika menempel pada wajah di malam hari mampu memunculkan cerawat dan bintik lain. Namun, Anda perlu berhati-hati dalam menata dan mengikatnya sebelum tidur, untuk menghindari rambut kusut di pagi harinya. 



7. Nyalakan Humidifier 

Humidier akan menyebarkan uap ke seluruh ruangan sehingga membuat udara terasa lembab. Kondisi seperti itu sangat menguntungkan kulit Anda untuk memaksimalkan sistem regenerasinya. Udara yang terlalu kering justru akan membuat kulit Anda kering dan tidak sehat, terutama di musim dingin atau musim penghujan. 


8. Gunakan Bantal yang Terbuat Dari Sutera 

Sarung bantal juga akan berengaruh pada kulit wajah Anda, mengingat selama hampir 10 jam kulit wajah Anda akan menempel pada sarung bantal. Tidur diatas sarung bantal berbahan sutera akan berefek bagus pada kulit dan rambut Anda. Akan lebih baik lagi jika sprei yang Anda gunakan juga terbuat dari sutera. 

9. Tidurlah Dengan Cantik Dan Sehat

Setelah lelah beraktifitas, sudah seharusnya Anda memberikan tubuh Anda hak untuk mendapatkan istirahat yang cukup. Durasi tidur yang cukup ternyata sangat berpengaruh pada kesehatan dan kecantikan kulit Anda, dikarenakan tidur yang terlalu sebentar tidak akan memberikan cukup waktu bagi kulit untuk melakukan pergantian sel-sel baru. 


BACA JUGA: Cara Memutihkan Wajah Secara Cepat Dengan Kunyit



10. Sikat Gigi

Ternyata, menyikat gigi sebelum tidur tidak hanya berguna untuk kesehatan gigi dan gusi Anda, namun juga untuk kecantikan Anda. Wajah dan kulit yang cantik tidak akan sempurna tanpa senyum dengan gigi yang indah pula, karena kecantikan alami seorang wanita akan muncul ketika dia tersenyum. 
Demikian Tips Menjaga Kecantikan Di Malam Hari Penting, Yang sebenarnya mudah dilakukan. Klinik Kecantikan, - Anda hanya perlu membiasakannya sedikit demi sedikit untuk mencapai hasil maksimal.


Baiklah, Demikian ulasan ini saya sampaikan, Semoga ulasan diatas bermanfaat. Yuk kunjungi artikel kami yang lain untuk memperoleh informasi berkualias tentang tips-tips kecantikan wanita. Kami ulas secara lengkap dan mendalam hanya untuk Anda!




"Terima Kasih Atas Kunjunganya dan Sudah Mau Membaca Smoga Artikel ini Bermanfaat"

0 coment:

- No Spam
- Berkomentar Dengan Sopan dan Baik